Cara Daftar Vaksin Booster

Jika Anda masuk ke dalam kelompok prioritas yaitu masyarakat usia lanjut, kelompok rentan, dan peserta BPJS PBI, namun belum mendapatkan tiket dan jadwal vaksinasi booster di aplikasi PeduliLindungi? Jangan khawatir, Anda bisa datang ke fasilitas kesehatan atau tempat vaksinasi terdekat di wilayah Anda, dengan membawa KTP dan surat bukti vaksinasi dosis 1 dan 2.

Adapun vaksin booster gratis ini dilaksanakan di fasilitas kesehatan milik pemerintah yaitu puskesmas, rumah sakit (RS) pemerintah, ataupun RS pemerintah daerah (RSUD).

Adapun syarat untuk penerima vaksin booster gratis untuk masyarakat umum adalah: Sudah berusia 18 tahun ke atas Sudah mendapat vaksinasi dosis lengkap minimal 6 bulan.

Cara Daftar Vaksin Booster

Cara Daftar Vaksin Booster Melalui aplikasi PeduliLindungi

Buka aplikasi PeduliLindungi lalu Klik menu profil Pilih status vaksinasi & hasil tes Covid-19 Status dan jadwal vaksinasi booster akan muncul di akun PeduliLindungi milik Anda. Bagi Anda yang ingin cek tiket vaksin, bisa masuk ke tombol menu: Riwayat dan Tiket Vaksin

Cara Daftar Vaksin Booster Melalui website PeduliLindungi

Kunjungi website pedulilindungi.id lalu cek status dan tiket vaksinasi dengan memasukkan: nama lengkap dan NIK

Setelah mendapat informasi tiket dan jadwal pelaksanaan, segeralah datang dengan tiket tersebut ke fasilitas kesehatan atau tempat vaksinasi terdekat pada waktu yang sudah ditentukan.