Dividen Saham Adalah Senjata Rahasia yang Harus di Miliki Investor

Dividen Saham Adalah Senjata Rahasia Investor – Sudah tidak asing lagi bagi kita di dunia persahaman tentang istilah dividen. Orang yang memiliki saham di sebuah perusahaan bisa mendapatkan sebagian keuntungan dari perusahaan tersebut dalam bentuk dividen tunai yakni cash yang diberikan kepada pemegang saham atau pun dividen saham yakni tambahan jumlah saham.

Dividen itu sendiri sangat kecil bila dibandingkan dengan harga sahamnya. Rata-rata dividen berkisar 1-4% dihitung dari harga yang sekarang namun ada pula dividen yang melebihi suku bunga deposito dan lebih dari 10% contohnya ITMG. Perlu diketahui dividen yang besar belum tentu bagus dan begitu pula sebaliknya. ITMG memberikan dividen yang besar, namun prospek pertambangan saat ini masih suram.

Warren Buffet selalu membeli saham-saham yang memberikan dividen dan dividen yang naik setiap tahunnya. Di portofolionya ia memiliki Wells Fargo, Coca Cola, P&G, Wall Mart, IBM dll. Itu semua memberikan dividen dan dividennya selalu naik setiap tahunnya. Meskipun bisnisnya sedang lesu, itu tidak membuat perusahaan tersebut untuk menurunkan dividennya malah naik terus dari tahun ke tahun.

Saya akan beri contoh mengapa dividen adalah senjata rahasia seorang investor. Jika investor diberikan dividen ada 2 pilihan, untuk dimakan sendiri atau diinvestasikan kembali untuk memperoleh dividen yang lebih besar di masa depan. Senjata tersebut ada di pilihan kedua dan ini terjadi di Coca Cola Company.

Bila anda lihat di wikipedia tentang perusahaan minuman tersebut anda akan takjub dengan pernyataan satu lembar saham yang dibeli di tahun 1919 seharga $40 dengan dividend yang diinvestasikan kembali sudah menjadi $9,8 juta ditahun 2012 dan itu menggambarkan return 10,7% pertahun.

Sekarang harga sahamnya berkisar $40 perlembarnya namun satu lembar yang sekarang berbeda dengan yang dulu dan jika dibandingkan, satu lembar di 1919 adalah ratusan ribu lembar di zaman sekarang. Nilai dari dividen $9,8 juta saham KO bernilai $269.500 di tahun 2012. Sungguh fantastis dan mengerikan!

Lantas saham apa di BEI yang memberikan kenaikan dividen tiap tahun? Saya akan berikan contohnya yakni UNVR, BBNI, ASGR, INTP, BBRI, MIDI dll. Itu semua memberikan dividen yang naik tiap tahun namun selain UNVR saham yang lain belum memiliki track record panjang sebagai dividend aristocrat. Selamat berinvestasi!